Lowongan Kerja Sejuta Jiwa (Jiwa Group) Serang-Cilegon

Sejuta Jiwa berasal dari kata ‘Sejuta Umat’ yang artinya milik semua orang. Nama ini mencerminkan tujuan Janji Jiwa untuk melayani segmen pasar yang lebih luas dengan menghadirkan sajian minuman kopi yang berkualitas dengan harga yang terjangkau mulai dari Rp8.000 hingga Rp10.000.
Dengan tujuan utama untuk mendukung masyarakat menjadi pelaku UMKM, Kopi Sejuta Jiwa memiliki misi untuk dapat mencapai satu juta UMKM yang dapat melakukan wirausaha mandiri melalui program kemitraan Kopi Sejuta Jiwa. Dalam menjalankan kemitraan, Jiwa Group akan bekerjasama dengan local partners yang dapat mendukung kegiatan operasional bagi mitra Kopi Sejuta Jiwa. Jiwa Group mendorong setiap pelaku UMKM untuk dapat menjadi pengusaha kopi yang andal melalui pembinaan yang akan dilakukan secara berkala kepada setiap mitra.
JIWA Group masih mencari Talent Acquisition (Mass Hiring) untuk mendukung pemenuhan manpower Riders Kopi Sejuta Jiwa untuk penempatan di HUB area Cilegon & Serang.
Kualifikasi yang kami cari:
- Berpengalaman sebagai Recruiter (Mass Hiring menjadi nilai plus)
- Proaktif dengan Strong Data Skill
- Siap bekerja cepat dan kolaboratif
Jika kamu punya passion & pengalaman di bidang rekrutmen Kirimkan CV melalui email ke virlylisjunia@jiwagroup.com



